Penjual Jamu yang Berbagi dengan Pagi

OLYMPUS DIGITAL CAMERA

Saya dari Wonogiri,

ia berucap

pada fajar asimetri

dan cahaya tersekap,

 

dan petam tepi hutan tersingkap.

 

Saya kemari untuk ramuan,

ia tuang beberapa racikan

di keruh gelas

dan bunyi adukan menitahkan bekas

 

pada ingatan yang tertutup rapat.

 

Saya pernah…, ujarnya dengan raut sauna

saya pernah dengar bajak berkerak

suara kareo padi serak, berat, dan sesak.

Ia ingat langit-langit Desa berjelaga.

 

Maka saya di sini,

ia seperti ingin mengakhiri,

mungkin tak perlu ada sesal

untuk sesuap yang tak kekal.

 

Namun saya… , Ia terhenti.

 

Matahari melembab diri

sesiang yang agak persegi

langit keriput berlajur letih

bertitah gerimis sembab memutih.

 

2014

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *